Selasa, 04 Desember 2012

Masih bissakah hari itu TERULANG?!


      Aku terbangun dari mimpi  indahku pagi itu . memandang sekitar  dan melihat tumbuhan nan hijau dan mendengar suara burung berkjicauan . “ting… tong.. ting.. tong..” jam dinding yang mulai bernyanyi dan menunjukkan pukul 6 tepat. Aku langsung meloncat dari tempat tidur dan  menuju ruang yg berisi air juga alat-alat pembersih badan . setelah itu  aku langsung memakai seragam olahraga . yeaa.. hari itu sekolahku mengadakan classmeeting . tak membuang banyak waktu , aku langsung mengambil sepedahku untuk berangkat sekolah, waktu aku membuka pintu rumah “selamat pagi Fera ;)” Jelleane telah berada di depan rumahku .
                                                                ***
          Sesampainya di sekolah aku bertemu sahabat”ku yg telah menungguku sejak tadi. Kami membicarakan hal” bodoh yg tidak masuk  akal  untuk menunggu bel acara dimulai. Waktu aku duduk di teras IX-D aku melihat seorang anak laki” yg baru dating , tubuhnya tinggi wajahnya tampan dan memiliki mata yg indah :) dia termasuk anak paling tinggi di kelas VIII-B . dia dating hanya menggunakan  “Sendal” oh God sangat konyol anak itu .
                                                           ***
            “Teeet.. Teeet.. teett..” suara bel telah berbunyi . aku juga teman” yang lain segera menuju lapangan untuk menyaksikan  perlombaan yg diadakan . dan aku? Kebetulan aku mewakili kelasku untuk tim basket =)) yeah.. aku dan teman”ku berhasil masuk final , sialnya waktu final diadakan salah satu temanku udah pulang . aku harus mencari pemain pengganti untuk timku . akupun berlari kecil menuju teras IX-D yg disitu ada Kiki , teman kelasku , dengan “genk”nya . “kik , ayo cepat ke lapangan . kelas kita akan bertanding” kataku agak sedikit geram . “iya sebentar  fer , sepatuku disembunyikan mereka!” jawab kiki sambil menunjuk ke beberapa anak laki” yg duduk di teras . “hei kalian , cepat kembalikan sepatu kiki! Ini darurat!!!” bentakku . aku nggak nyangka anak tinggi itu menjawab perkataanku “noh.. liat! Emaknya marah-marah!”  dengan gayanya yg emang keren itu . “aah.. banyak omong! Cepat kembalikan!!” jawabku . mereka langsung mengembalikan sepatu kiki . dan kelasku bertanding . mungkin kurang beruntung , karena kelas kami hanya mendapat juara II :””))
Sesudah bertanding , aku langsung mengambil bukuku yg sengaja aku tinggalkan di kelas IX-E  aku nggak nyangka di  sebelah bukuku ada “Michael” anak tinggi itu .  waktu aku mendatanginya , dia menanyaiku “ini bukumu?” , “iya kenapa? Jangan dipegang!” jawabku kurang sopan . aku mengambil buku dan meninggalkannya tanpa sepatah kata pun. Langsung menuju perpustakaan untuk mengembalikan buku, secara kebetulan , Michael juga kesitu untuk mengembalikan bukunya juga . kami sedikit bercanda disana . tapi aku keluar terlebih dahulu , mungkin emang jodoh atau gimana , aku keluar ke gerbang dan memesan bakso sama jellen , nggak lama , aku ngeliat Mic keluar gerbang sama temen-temennya . Michael menegurku “waah.. kamu itu makan aja! Gendut baru tau rasa :p” spontan aku menjawab “biarin wee… daripada kamu , udah tinggi! Kayak tiang lagi :p” ee abis ngatain aku malah dianya ikutan makan. Jadideh kita makan bareng :)) dan parahnya Michael sampek nambah 2kali :o  emang dasar anak itu! “Michael lagi kelaperan tuh” sahut Bagas disambut tertawaan anak” :D
Matahari udah nyampek pucuknya , panas banget! Kita pun pulang  ke rumah masing” . sampek dirumah , tiba” aku kepikiran anak yg memiliki mata inda itu . tertawa sendiri kalo inget senyumnya . “apa ini pertanda….?” Ah lupakan saja!
                                                          ***
        Sabtu pagi di sekolah . Michael sama temen”nya ngumpul di kantin! Parahnya Bagas teriak “feeerr…… ini loh Mic!!” ups aku langsung lari! “bagaimana bisa Bagas  bisa ngomong kayak gitu?” tanyaku dalam hati .
Sejak saat itu , hari”ku yg indah , bisa deket sama anak yg bikin hidupku berwarna telah usai! Bahkan untuk nyapa  aku lagi nggak pernah! “kenapa tuhan?” “masih bisa kah hari itu terulang kembali?” selalu aku bertanya pada tuhan .  “kenapa aku di dekatkan , jika untuk di jauhkan?” kini aku hanya bisa melihat senyummu , candamu , dan mendengar suaramu dari jauh! Saat ini juga , aku mencoba melupakan semua kenangan kita dulu . biarlah semua itu menghilang tanpa meninggalkan jejak . seperti halnya debu yang tertiup angin , perlahan – lahan hilang , hingga akhirnya tak tersisa :”)

1 komentar:

  1. Tidak ada waktu yg dapat diputar! Secara Fisika itu tdk mungkin? Tetapi secara visual, andai kejadian dulu kamu rekam, tentu dapat diputar kembali sesuai keinginanmu! He he he ..
    http://aguspurnomosite.blogspot.com/

    BalasHapus